Kelebihan dan Kekurangan Sambungan Material dengan Metode Pengelasan
Jenis penyambungan material dengan menggunakan metode pengelasan memiliki banyak kelebihan kekurangan. Berikut ini beberapa uraian, baik kelebihan maupun kekurangan penyambungan dengan pengelasan.
Uraian ini untuk seluruh jenis-jenis pengelasan yang mungkin akan digunakan.ย Kelebihan sambungan dengan pengelasan diantaranya adalah:
- Efisiensi sambungan yang baik serta dapat digunakan pada konstruksi yang bekerja di temperatur tinggi.
- Tidak ada batas ketebalan logam yang akan disambung. Namun pada beberapa jenis pengelasan memiliki batas optimum ketebalan bahan yang disarankan.
- Geometri sambungan yang lebih sederhana dan memiliki kekedapan udara, air & minyak yang sempurna.
- Tidak ada kemungkinan sambungan longgar.
- Fasilitas produksi lebih murah, meningkatkan nilai ekonomis, produktivitas, berat yang lebih ringan.
- Batas mulur (yield) lebih baik.
Kekurangan sambungan dengan pengelasan diantaranya yaitu:
- Kualitas logam las (pada bagian sambungan las) berbeda dengan logam induk. Biasanya memiliki kualitas yang lebih rendah.
- Terjadinya distorsi dan perubahan bentuk (deformasi) oleh pemanasan dan pendinginan yang berlangsung secara cepat.
- Tegangan sisa termal dari pengelasan dapat menyebabkan kerusakan atau retak pada bagian las.
- Kerusakan bagian dalam sambungan las sulit dideteksi, sehingga memerlukan inspeksi yang cukup rumit. Terkait dengan pemeriksaan dan pengujian hasil las dapat dibaca.
- Masalah dalamย disassembling(pembongkaran saat sambungan itu sudah tidak diperlukan).